Saturday, June 24, 2017

Sinopsis Film : The Lake House (2006)

Sinopsis Film : The Lake House (2006) - Hallo sahabat Abraxas , Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Sinopsis Film : The Lake House (2006), kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Drama, Artikel Fantasy, Artikel Romance, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.



Judul : Sinopsis Film : The Lake House (2006)
link : Sinopsis Film : The Lake House (2006)

Baca juga


Sinopsis Film : The Lake House (2006)

Bercerita tentang seorang dokter kesepian bernama Kate yang pernah tinggal di sebuah rumah yang berada di pinggir danau. Ia mulai bertukar surat dengan pemilik baru dari rumah tersebut yang bernama Alex. Namun anehnya, mereka berkirim surat melintasi ruang dan waktu yang berjarak dua tahun. Alex tinggal di tahun 2004 sedangkan Kate berada di tahun 2006. Keduanya mulai menjalin hubungan dekat dan jatuh cinta. Apa mereka akan bertemu ? Bagaimana caranya ?


Sinopsis :



ringkasan lake house bercerita
Alex Wyler (Keanu Reeves) adalah seorang arsitek. Hidupnya nampak baik-baik saja sampai ia menemukan sebuah surat misterius di rumah barunya. Surat tersebut ditulis pada tahun 2006, sedangkan Alex hidup pada tahun 2004. Awalnya Alex mengira bahwa sang penulis salah menulis tanggal surat tersebut.

Dan ternyata yang menulis surat tersebut adalah seorang wanita bernama Kate, yang mengaku pernah menempati rumah itu sebelumnya.



review lake house sinopsis
Kate Forster (Sandra Bullock) adalah seorang dokter yang kesepian. Hidupnya dihabiskan hanya untuk lembur kerja di rumah sakit. Ia mulai mendapat surat dari seorang pria misterius yaitu Alex. Kate bingung karena selain suratnya yang ditulis tahun 2004, ia juga tak merasa pernah tinggal di rumah danau milik Alex.

Alex dan Kate tambah kebingungan saat mendapati bahwa kotak surat mereka bergerak-gerak sendiri. Saat itulah mereka menyadari bahwa mereka telah mengirim surat melintasi waktu yang berjarak dua tahun.



scene lake house tentang
Karena merasa tertarik, akhirnya mereka melanjutkan berkirim surat dan terus mengobrol. Keduanya menjadi semakin dekat dan saling jatuh cinta. Mereka menceritakan banyak hal misalnya tentang masa depan, masalah yang mereka hadapi, dan bahkan jalan-jalan atau ngedate walaupun mereka tak bisa bersentuhan atau melihat satu sama lain.

Konflik mulai terjadi saat Alex bertemu dengan Kate pada saat Kate belum mengenalnya. Tak hanya itu, bagaimana caranya kamu mencintai seseorang yang tidak pernah kamu temui ? Atau mungkin kamu tidak akan pernah menemuinya ?


Pendapat pribadi :



Mirip seperti Anime Movie yang berjudul Kimi no Nawa (Your Name). Hanya saja anime tersebut berpusat pada dua anak SMA yang ingin bertukar hidup. Tapi film ini menyuguhkan sesuatu yang lebih nyata dan lebih kompleks. Konflik yang terjadi dan bagaimana Alex mengukir kenangan bersama dengan Kate sangatlah kreatif dan masuk akal. Yang pasti bakal bikin kamu senyum-senyum sendiri.

Film ini merupakan remake dari film Korea yang berjudul Il Mare (2000).






Baca juga rekomendasi film berikut ini :



Demikianlah Artikel Sinopsis Film : The Lake House (2006)

Sekianlah artikel Sinopsis Film : The Lake House (2006) kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.


Anda sekarang membaca artikel Sinopsis Film : The Lake House (2006) dengan alamat link https://abraxas4634.blogspot.com/2017/06/sinopsis-film-lake-house-2006.html

No comments:

Post a Comment